Pesona Lolai Toraja, Lengkap Harga Tiket Dan Penginapan

WISATAOKY.COM, Pesona Lolai Toraja Lengkap Harga Tiket Dan Penginapan -- Ketika membahas destinasi wisata menawan dan istimewa di Indonesia tentu Toraja tidak akan ketinggalan. Sebuah wilaya yang berada di dataran tinggi sulawesi selatan ini, menawarkan pesona wisata yang tidak boleh terlewatkan. Salah satu yang paling menawan ialah wisata alamnya. Jika di Toraja bagian barat terdapat Negeri Di Atas Awan Buntu Liarra, maka di Toraja bagian selatan juga ada loh yang istimewa. Namanya yakni Lolai Toraja.
Tempat Wisata Lolai Toraja
Foto: Pia Toraya
Lolai Toraja ini sering kali di gambarkan sebagai tempat paling cantik dan indah di Tanah Toraja. Hal ini dikarenakan pesona berupa gumpalan awan yang sangatlah indah dan bergelombang seperti obak laut. Apalagi di sekitanya terdapat gunung dengan pepohonan yang masih telihat sangat alami, tentu membuat destinasi wisata Lolai Toraja memiliki udara yang sejuk dan dingin. Pengen berkunjung ke sana tentunya adalah impian utama para wisatawan ketika berada di Tanah Toraja. Maka dari itu, di sarakan untuk menyimak ulasan mengenai pesona Lolai Toraja. 

Daya Tarik Lolai Toraja

Tempat Wisata Lolai Toraja
Foto: Sanbophotos
Gumpalan awan adalah dayak tarik utama yang di miliki destinasi wisata Lolai Toraja ini. Saking indahnya gumpalan awan yang di miliki Lolai membuat banyak orang tidak ada bosanya ketika berkunjung ke sana. Di kalah pagi hari gumpalan awan yang ada di sini juga dihiasi dengan sinar matahari yang muncul dari balik gunung, tentu hal ini membuat para wisatawan makin jatuh cinta.

Cara paling recomendasi untuk menikmati keindahan Lolai Toraja yakni dengan meminum secangkir kopi khas Toraja. Dinginya udara serta hangatnya kopi bersanding dengan pemandangan yang begitu elok akan membuatmu selalu ingat akan Toraja. Setelah gumpalan awan Lolai mulai menipis, di puncak ini sobat akan melihat betapa indahnya gambaran Tanah Toraja secara keseluruhan. 

Untuk dapat menikmati pesona gumpalan awan di destinasi wisata Lolai Toraja, biasanya para pengunjung datang di soreh hari dan menginap di puncak bukit Lolai. Tidak perluh khawatir karena destinasi wisata ini sudah dilengkapi dengan fasilitas yang cukup memadai, terutama soal penginapan. Nah jika sobat penasaran seperti apa penginapan di destinasi wisata ini, ikuti terus ulasan artike di bawah ini.

Alamat Lolai Toraja

Alamat: Benteng Mamulu, Kapala Pitu, Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan 91854
Jam Buka: 24 Jam
Harga Tiket: Rp.15.000

Bagi sobat yang ada di sulawesi selatan dan sekitarnya tentu tidak asing dengan alamat lokasi destinasi wisata Lolai Toraja ini. Alamatnya yakni berada di Benteng Mamulu, Kapala Pitu, Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan. Untuk bisa menikmati pesona yang ada di Lolai sobat bisa datang kapan saja karena destinasi wisata ini buka 24 jam. Namun, yang paling recomendasi untuk sobat yang pengen mengeksplore keindahannya yakni di soreh hari. Hal ini di karenakan gumpalanan awan di puncak lolai mulai terlihat di pagi buta.

Harga Tiket Lolai Toraja
Pesona Lolai Toraja
Sebagai destinasi wisata yang cukup populer di Tanah Toraja dan sekitarnya, Lolai Toraja ini juga memiliki tiket masuk yang tidak terlalu menguras isi dompet. Biasanya para wisatawan yang datang ke sini di kenakkan harga tiket sebesar 15.000 ribu per orang. Harga tiket tersebut belum termasuk fasilitas yang di sediakan. Jika sobat datang dengan kendaraan pribadi tentu akan di kenakkan biaya parkir, namun harganya tidak terlalu mahal.

Akses Menuju Lolai Toraja

Akses jalan menuju ke puncak Lolai bisa di bilang cukup memadai. Jika sobat berandak dari Rantepao atau Makale menuju ke puncak lolai menggunakan kendaraan pribadi maka saya sarankan untuk menggunakan jasa layanan penyedia rute seperti google maps atau langsung lihat peta lokasi yang kami sediakan.

Sedangkan bagi sobat yang ingin menggunakan kendaraan umum, maka ada dua macam angkutan yang kami  recomendasi. Untuk angkutan pertama, sobat bisa menggunakan kendaraan berupa ojek pangkalan. Biasanya jika beranjak dari kota Rantepao menggunakan kendaraan berupa ojek pangkalan harga yang harus kita bayar yakni 50.000 per orang.

Sedangkan, untuk angkutan recomendasi kedua yakni dapat menggunakan Rental Mobil Toraja. Di sana ada banyak penyedia layanan rental mobil dengan harga yang relatif murah dan lengkap dengan sopirnya. Sebenarnya, sobat juga bisa menggunakan kendaraan berupa angkot. Namun, hal ini agak susah bagi yang baru pertama kali menginjakkan kaki di Tanah Toraja.

Menu Kuliner Di Bukit Lolai Toraja

Nah, yang ini kanyaknya pas bangat buat kamu yang doyan dengan makanan khas suatu wilaya. Ada banyak penjual di kawasan destinasi wisata Lolai Toraja yang menjual aneka macam menu kuliner khas toraja, mulai dari pisang, ubi, nasih dengan berbagai macam lauk, dan lain sebagainya. Menu kuliner yang paling banyak di sukai para wisatawan ketika berkunjung ke destinasi wisata Lolai Toraja adalah Kopi hitam khas Toraja dan kue merah atau biasa di kenal dengan nama deppa tori'. Kedua menu ini, yakni kopi dan deppa tori sangatlah pas ketika di seduhkan bersama sembaring menyambut pagi dan dinginya udara bukit Lolai Toraja.

Penginapan Di Lolai Toraja

Penginapan Lolai Toraja
Foto: Trimbun
Berwisata ke Lolai memang sangat menyenangakan, serasa ingin lebih lama tinggal di sana. Namun, apakah ada penginapan di sana? tenang saja sobat. Nah di sini saya akan membahas mengenai penginapan di Lolai Toraja. Sebenarnya ada dua jenis penginapan yang direcomendasikan untuk sobat gunakan, yakni camping dan homestay.

Untuk harga sewa camping biasanya di bandol sekitar 200.000 per malam. Tentu camping di atas ketinggian 1300 mdpl ini pastinya memberika suasana yang berbeda. Apalagi pas petang datang, sobat akan di sungguhi pesona yang luar biasa.

Sedangkan, bagi sobat yang tidak suka dengan camping, maka ada pula penginapan berupa homestay yans di sediakan untuk para wisatawan. Di sini sobat akan merasakan bagaimana rasanya tinggal dan menginap di rumah adat Toraja. Ada banyak homestay yang di sewakan di Lolai ini, dengan harga yang berbeda-beda. Tinggal sobat pilih, mana yang akan di jadikan sebagai tempat menginap.

Nah, demikian ulasan mengenai pesona yang di miliki destinasi wisata Lolai Toraja, semoga artikel ini bermamfaat. Artikel ini kami tulis berdasarkan informasi yang penulis dapatkan ketika berkunjung ke Lolai Toraja. Jika ada perubahan yang sobat ketahui mengenai destinasi wisata ini, silakan tulis di kolom komentar.

Belum ada Komentar untuk "Pesona Lolai Toraja, Lengkap Harga Tiket Dan Penginapan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel